Wednesday, January 19, 2011

I heart you ! ♥

english version:  
my last bento-ing before the holidays !! yippie..i call it with 'i heart you' bento. it was a lil bit in a rush of making, because i only had little time before my hubby went to work. i made miso sup, with chicken katsu and tamagoyaki. in most of Japanese restaurant in Indonesia, sometimes we have to pay expensive  for these menu.  whereas, we could make it by ourselves with less costs. so, i just made the miso simpler, without miso--just tofu, white radish, and with seasonings of garlic, pepper, fish sauce, salt in broth. you add some chopped scallions in it. 
then the tamagoyaki, actually, in Indonesian i prefer to call it with 'Tahu telur' (tofu with eggs), because this tamagoyaki made from : eggs and tofu. i just add some garlic powder with pepper and salt and a tea spoon of soy sauce. but the art of my tamagoyaki is in the way of making/cooking . you can see it through the tutorial below. it's in Indonesian, but hopefully by seeing the pictures, it can help you to understand. if there any questions, please ask. ^^ the sauce, made from chopped peanuts with sweet-soy sauce and garlic. 
last but not least, i made chicken katsu. it made from chicken fillet that covered by thin flour dough with some eggs, then wrapped by bread flour. put it for about 20-30 minutes in refrigerator, then fry it. simple! but looks and tastes expensive ^^v try it!! 
oh, bout the name of : I heart you --it's because i made the rice with heart shape from brown rice in the middle of white rice. just to justify my hubby..how much i love him :)
 --------------------------------------------------------------
bento terakhir sebelum liburan : I heart you ♥

halah, jadi inget boyband kalo pake judul ini. tapi emang bener kok, ada heart genit nya di kotak bento ayah ! ehehehe..
ini pengerjaannya super kilat. bunda ketiduran lagi dan baru bangun jam setengah 8, sementara jam 9 ayah sudah harus berangkat (plus sudah sarapan pulak). tapi kebut-bebutan ini worthed kok..

isinya hari ini adalah yang biasanya kita bayar mahal di restoran jepang, ternyata modalnya kecil!! :
sup miso
tamagoyaki (bahasa indonesianya : tahu telor :D ) dan
chicken katsu 
 
mulanya ngga kepikiran bakal bikin ini. pokoknya kemaren waktu belanja ke pasar tradisional, bunda beli aja fillet dada ayam karena saking girangnya ketemu tukang ayam yang mau bikin fillet dagingnya. hampir 4 ons fillet, dan bunda hanya membayar 12ribu rupiah saja. tapi jadinya banyak sekali. dan di lemari pendingin cuma ada tahu sutra, dan telur. jadi, inilah resep hari ini :
Sup miso (味噌汁 miso shiru?) adalah masakan Jepang berupa sup dengan bahan dasar dashi ditambah isi sup berupa sedikit makanan laut atau sayur-sayuran, dan diberi miso sebagai perasa. Sup miso dinikmati dengan mengangkat mangkok sup dan meminum kuahnya, sedangkan isi sup dimakan menggunakan sumpit.
Pada umumnya sup miso dihidangkan bersama nasi putih sebagai menu sarapan pagi di banyak rumah-rumah di Jepang. Sup miso biasanya dimakan di rumah, walapun ada juga sup miso yang dihidangkan di warung atau restoran tradisional Jepang (ryotei). Sup miso instan adalah sup miso dalam kemasan yang cukup diseduh dengan air panas.
Sup miso merupakan masakan sangat sederhana yang sangat mudah disiapkan dalam waktu singkat, bahan-bahannya pun hanya berupa kaldu dari katsuobushi, sedikit isi sup, dan miso. Walaupun sup miso adalah masakan paling sederhana, rasa yang dihasilkan bisa berbeda-beda tergantung pada jenis miso yang digunakan untuk sup, cara mengambil kaldu dari katsuobushi dan keterampilan orang yang membuatnya.
Pada kebudayaan Jepang yang menjadikan nasi atau nasi dari berbagai jenis padi-padian sebagai makanan utama, sup miso mempunyai peran penting sebagai makanan pendamping yang paling utama. Pada umumnya, makanan utama sehari-hari orang Jepang sejak zaman dulu disebut 一汁一菜 (ichijū issai?) yakni satu set berupa nasi dengan sup seperti sup miso dan satu jenis lauk.
sementara,
Miso (味噌?) adalah bahan makanan asal Jepang yang dibuat dari fermentasi rebusan kedelai, beras, atau campuran keduanya dengan garam. Kapang yang digunakan untuk fermentasi adalah Aspergillus oryzae (kōji-kin). Miso digunakan sebagai bumbu masak untuk berbagai jenis makanan Jepang.
Warna miso bisa krem kekuningan, coklat muda, coklat tua hingga kehitaman, dengan tekstur seperti selai kacang. Rasa miso biasanya asin, tapi rasa, aroma, dan warna miso bergantung bahan baku, resep, dan lama fermentasi. Bergantung pada wilayahnya di Jepang, bahan baku miso bisa berupa beras, gandum, jelai, gandum hitam, haver, dan serealia yang lain.
Fermentasi kedelai dengan ragi kōjikin mengurai protein kedelai, sekaligus menghasilkan sejumlah besar asam amino. Rasa lezat asam amino tersebut dikenal sebagai "umami" yang merupakan rasa ke-5 dari 4 rasa utama: manis, asam, asin, dan pahit. Miso dijual dalam kemasan kantong plastik atau mangkuk plastik, serta bisa dibeli secara kiloan. Miso antara lain merupakan sumber protein, vitamin B-12, vitamin B-2, vitamin E, dan isoflavon.
nah, karena miso-nya ngga ada, bunda jadi bikin sup miso jadi-jadian. tapi percayalah, rasanya hampir mirip dan sama enaknya!
siapkan dulu semua bahan : untuk Bento si Ayah, bunda gunakan tahu sutra (tofu) sebagai isian utama, ditambah dengan lobak putih. 
tumis irisan bawang putih sampai harum dan kecokelatan. masukkan air kaldu, dan didihkan. tambahkan lada + garam + dan kecap ikan (tidak perlu gula!). setelah mendidih dan rasanya sudah pas, masukkan lobak, tahu sutra, dan daun bawang. masak sampai matang. angkat, sajikan.


gak kerasa kan, tiba-tiba aja si resep udah berhenti sampe sini. karena emang sesederhana itulah menu ini.

selanjutnya adalah tamagoyaki itu, ah bunda lebih suka menyebutnya sebagai tahu telur. karena memang itulah sebenarnya tamagoyaki bento si ayah hari ini. semua tentu sudah tahu apa saja yang diperlukan untuk membuat tahu telur. tapi di sini, bunda akan berikan tutorial cara memasaknya agar terkemas cantik di kotak bentomu.

siapkan dahulu adonan tahu telur. selain telur dan tahu putih (pilih yang putih, yang minim zat pewarnanya, jangan yang kuning), juga diberi bumbu bawang putih bubuk, soya sauce, lada dan garam.
ini bagian yang menyenangkan : mendadarnya tapi with style.
pertama, basahi pan dengan minyak. kalau kamu takut kebanyakan, gunakan tissue/kapas untuk itu.
tuangkan sedikit adonan tahu telur dan ratakan di pan. ingat, tidak perlu diutak-atik/dibolak-balik.
kira-kira lapisan atas sudah cukup matang (jangan gosong/kecokelatan, cukup setengah matang), perlahan gunakan sumpit, gulung ujung dadar sampai ke ujung satunya lagi. pindahkan dadar gulung ke bagian bawah pan, dan tuangi lagi adonan. ratakan, sampai ke bawah gulungan dadar yang pertama.

lakukan hal yang sama berulang-ulang sampai adonan habis, terbentuklah 'bantalan' dadar seperti ini.
Potong-potong bantalan dadar, tutup cantik dengan nori, dan siap dimasukkan ke dalam kotak bento.
kalau dipotong, lapisan-lapisan si bantalan jadinya begini. matang sempurna ! dan lembut. ^^v
untuk bumbu kacang, hanya dari olahan kacang tanah sangrai, bawang putih, lada dan garam yang dicampur dengan kecap manis. untuk bento si ayah, sengaja bunda buat kasar dan kental supaya lebih 'ajeg' di dalam kotak bento ayah.

selanjutnya adalah bagaimana membuat chicken katsu itu.
potong-potong fillet ayam, dan siapkan adonan yang terdiri dari : telur + bawang putih bubuk + lada + garam dan tepung terigu. aduk, sampai benar-benar mulus, tidak ada gumpalan.
celupkan fillet ke dalam adonan, dan balur dengan tepung roti halus.
lakukan sampai semua fillet terbungkus tepung roti, dan simpan dalam lemari pendingin selama kurang lebih 20-30 menit.
(hei, ada magnet sepak bola di lemari pendingin bunda..^^)
proses pendinginan ini sangat penting, untuk melekatkan adonan kulit dengan erat, agar ketika digoreng nanti, tidak banyak tepung roti yang terlepas dan katsu menjadi 'gundul'.
goreng katsu dalam minyak panas, keep eye on it, karena tepung roti sangant 'sensitif' menerima panas.
paling enak dicocol dengan sambal bangkok! ^^
ok, inilah bento restoran jepang si ayah hari ini. murah, cepat dan enak. jangan lupakan bergizi!! :)
segera dicoba ya girls!!
nasi cinta-cintaan itu, bunda buat dari gabungan nasi putih dan nasi merah, karena terburu-buru bunda lupa membuat foto-foto tutorialnya.. -__-

ps. oya, ini adalah bento si ayah terakhir sebelum liburan. bunda absen dulu ya girls, jangan khawatir, minggu depan bento si ayah balik lagi.
jangan berhenti mengupload foto-foto karya bento kamu untuk dibagi dengan bunda, karya-karya kalian akan tetap bunda masukkan ke dalam blog bento si ayah.

hoaaaaahhhmmm.......
akhirnya, bunda bener-bener ngelibur bento..ehehehehe....^^v
♥ you girls!

--------------------------
bento ini telah dipublikasikan pada link di bawah ini :
what's for lunch!

9 comments:

funnie said...

ngileeeeerrrr...:D

Bunda zahraa said...

ini fanni yaaaa.... :D ehehehehe...ayo dilap dilaaap

na said...

mo nyobain semuahhhhh...tapi besok mo puasa, buat bento jum'at aja kalo gitu....kkk...arigato...kkk

Bunda zahraa said...

diupload loh ya naaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaa' :D :D :D bento si aya libur seminggu nih.. jadi obat kangennya adalah ngeliatin bento2 kalian. :)

windi said...

mbak za q bingung cara bikin tamagoyaki na...
iu setelah dgulung terus qta nuang lagi adonan baru terus yang lama taruh di atas na terus digulung
gitu t mbak?

Bunda zahraa said...

yuuuk.
lapisan pertama digulung ke atas, seret ke bawah--minyakin lagi.
tuang lagi adonannya, sementara si gulungan pertama ngga usah diangkat2.
gulung lagi, barengang dari yg pertama digulung ke yang ke dua.
terus gitu.
kaya nggulung selimut berlapis2.

windi said...

seret ke bawah itu kemana mbk?
soalna persepsi q maleh ada 2 iki mbk za
pertama
adonan pertama digulung
terus nuang adonan ke-2 terus adonan pertama yg dah digulung, dibuka lagi?
terus digulung barengan

kedua
adonan pertama digulung terus diemin di pojokan penggorengan terus tuang yang ke-2 terus gulungan pertama dgulung diatas adonan kedua..

maap mbak liza...imajinasi q agak hang gr2 habis ngerjain proposal tesis >,< jadi susah menangkap dan membayangkan TT_____TT

Bunda zahraa said...

yg ke dua.
gulungan pertama didiemin di pojokan. tuang yg kedua, trus digulung barengan yg pertama.
yg pertama bakal jadi isinya. begitu seterusnya.

adonan yg kedua kan bakal lengket ke gulungan pertama, jadi pasti mau ngga mau, gulungan pertama akan jadi center untuk gulungan berikutnya.

windi said...

sippo mbak za ^O^
hihohihohiho....
soalna abi q mo ke jember....
dy pas dulu jaman anak kuliahan suka banget tahu telor jd mo bikinin yg kek gini ^O^...jd na biar cantik pas dinasukin ke kotak bekal na....


kamsahamida mbk za ^O^

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...